Konsultan Investasi dari Luar Negeri serta Konsultan Keamanan Dr John N Palinggi SE MM MBA menghormati keputusan Presiden Amerika Serikat Donald Trump terkait kenaikan pungutan pajak terhadap barang yang masuk (impor) ke Amerika Serikat. “Seorang Kepala Negara memiliki hak prerogatif terkait hal apa yang akan diambil untuk kepentingan bangsa dan negaranya, saya menghormati keputusan Trump, meskipun ini berdampak negatif bagi negara lain karena menyulitkan barang masuk ke Amerika,” kata John Palinggi kepada wartawan di Jakarta, Rabu (9/4/2025).
Namun ia juga yakin Presiden Prabowo Subianto bisa mengambil sikap yang tepat terkait keputusan Presiden Donald Trump tersebut. “Saya menaruh hormat kepada pak Presiden Prabowo karena dengan tenang menyikapi hal ini, dengan mengutus pak Airlangga, Ibu Sri Mulyani dan Menlu ke Amerika untuk membicarakan hal ini atas dasar saling menghormati dan syukur-syukur bisa bermuara yang saling menguntungkan,” harap John.
Ia juga yakin Presiden Prabowo merupakan ahli strategi yang sangat memahami kultur budaya Amerika luar dalam. Prabowo juga dinilai terbitan Amerika sehingga tahu kemana arah kebijakan dan bagaimana solusi yang harus diambil.
Meskipun negara lain mengambil sikap konfrontasi atau perang dagang dengan mengenakan tarif yang lebih tinggi atau sama dengan yang dikenakan AS. “Pak Prabowo sangat piawai menyikapi hal ini dengan mengambil sikap konsultasi dengan mengutus 3 orang pembantunya tersebut dan saya minta semua pihak tidak usah khawatir karena resiko bernegara ya seperti ini, dan ini dialami oleh seluruh negara tidak hanya Indonesia,” urai John Palinggi yang juga seorang ahli strategi politik ini.
John juga minta semua pihak untuk tidak menuduh pemerintah lamban dan tidak cekatan mengatasi hal ini, karena ini masalah global dan tidak mudah menyelesaikannya. “Indonesia dan Amerika itu tidak bisa dengan cara konfrontasi, namun hanya bisa dengan komunikasi dan konsultasi masalah ini bisa selesai,” urai John Palinggi.
Yang jelas menurutnya, ini adalah kebijakan Amerika Serikat, sehingga yang bisa kita lakukan bagaimana membuat bilai tambah secara ekonomi serta menyelesaikan masalah terhadap kebijakan tersebut, masyarakat juga harus memberikan dukungan dan kepercayaan kepada pemerintah untuk menyelesaikan masalah yang dihadapi dengan baik.